Selasa, 12 April 2011

PROPOSAL KARANG TARUNA

KARANG TARUNA “KRIDHA REMAJA”
Sub unit Demangan,Demangrejo,Sentolo,Kulon Progo
55664.

PROPOSAL KEGIATAN

I . JENIS KEGIATAN.
Olah raga Bola Volley Dusun Demangan.
II . LANDASAN KEGIATAN
Program kerja Karang Taruna “KRIDHA REMAJA” Dusun Demangan
III . PENANGUNG JAWAB
Kepala Dusun Demangan.
IV. LATAR BELAKANG
Tidak di pungkiri bahwa kaum muda selalu mendapat perhatian khusus.Hal ini tidak terlepas dari partisipasi kaum muda sebagai generasi penerus dan pembaharu. Berdasarkan pada hal tersebut sangat wajar ketika tersandar tanggung jawab yang besar terhadap kaum yang muada.Dengan pertimbangan hal tersebut maka Karang Taruna “KRIDHA REMAJA” Dusun Demangan membentuk suatu team Bola Volley bernama “ANDREAS” Yang diputuskan pada rapat tanggal 9 Maret 2002. Team “ANDREAS” beranggotakan kaum muda di kawasan Dusun Demangan dan sekitarnya.Kendala dari Team “ANDREAS” adalah perlu adanya renovasi lapangan Bola Volley yang sudah rusak dan juga kekurangan bola pada waktu latihan.

V . MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN
OLAH RAGA BOLA VOLLEY.

 Menigkatkan kualitas Sumber Daya Manusia.
 Membentuk Manusia yang sehat Jasmani dan rohani.
 Menggali kreatifitas kaum muda.
 Mencari bibit – bibit baru dalam olah raga Bola Volley.

VI . SUSUNAN PENGURUS KARANG TARUNA “KRIDHA REMAJA”

PELINDUNG : IBU SANI KS.
KETUA : 1. MUH HENDARTO
2. RENI LESTARI
SEKRETARIS : 1. NGADIMAN
2. SAMIRIN

BENDAHARA : 1. WAHYUNIGSIH
2. SAMSIDI
SEKSI OLAH RAGA : 1. HARYANTO
2. SUMARNO
VII. ANGGARAN DANA
Renovasi : Rp. 200.000
Beli 2 bola : Rp. 260.000
Beli 1 net : Rp. 75.000
Jumlah Rp. 535.000
Anggaran Yang ada : Rp 50.000
Kekurangan dana Rp. 485.000

VIII. PENUTUP
Demikian proposal ini kami susun untuk digunakan sebagai mana mestinya dan kami ucapkan terima kasih kepada pihak – pihak yang telah membantu kelancaran kegiatan ini.


Demangan, 25 Februari 2003
Ketua



Muh Hendarto Sekretaris



Nadiman

Mengetahui
Kepala Dusun Demagan




IBU SANI KS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar